Pati, Suryamedia.id – Salah satu Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pati, Ali Mundir berharap pihak Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pati dan Pemerintah Pusat bisa saling bekerja sama dalam menangani masalah banjir yang ada di Kabupaten Pati.
Pasalnya, masyarakat terdampak banjir kini sangat menantikan solusi dari pemerintah agar banjir ini tidak terus merugikan masyarakat. Para masyarakat sedang membutuhkan langkah yang nyata.
“Yang dibutuhkan masyarakat ya memang langkah yang nyata dari Pemkab berkoordinasi dengan pemerintah pusat,” paparnya kepada tim Suryamedia.id.
Anggota Komisi B DPRD Kabupaten Pati itu pun mendorong pemerintah agar cepat merespon bencana yang terjadi.
“Kita sangat mendorong peran pemerintah untuk menangani itu,” lanjutnya.
Sementara itu, pihak Pemkab Pati beberapa waktu lalu juga sudah menggelar Focus Group Discussion (FGD) yang membahas mengenai solusi mengatasi banjir di Kabupaten Pati. Beberapa solusi pun diusulkan dalam agenda tersebut, salah satunya pembangunan tanggul.
“Pembangunan tanggul mungkin menjadi salah satu solusi. Namun ini harus kita pikirkan secara komprehensif dan dengan kajian yang mendalam,” papar Henggar Budi Anggoro. (*)