Suryamedia.id – Grup Aespa puncaki 3 tangga lagu Billboard untuk album ‘MY WORLD’. ‘MY WORLD’ sendiri merupakan album terbaru grup asal SM Entertainment tersebut yang rilis pada awal Mei 2023 yang lalu. Namun, perilisan fisik di Amerika dilakukan pada satu bulan kemudian, yakni pada 30 Juni 2023.
Dilansir dari Soompi, Aespa menjadi girl grup KPOP tercepat dalam sejarah yang menempatkan dua album di peringkat 10 besar Billboard 200 saat ‘MY WORLD’ memulai debutnya di peringkat 9 pada minggu ini.
Selain itu, ‘MY WORLD’ juga memulai debutnya di peringkat 1 pada chart Penjualan Album Teratas, chart Penjualan Album Teratas Saat Ini, dan chart Album Dunia. Mini album tersebut juga masuk dalam chart Tastemaker Albums di peringkat 2.