Suryamedia.id – Anak dari presenter kondang Vincent Rompies terlibat dalam tindakan perundungan di sekolah. Kasus pem-bully-an ini pertama kali diketahui lewat video yang tersebar di media sosial baru-baru ini. Video tersebut menampilkan korban tengah diintimidasi oleh sekelompok geng anak sekolah, yang diketahui salah satunya adalah anak dari Vincent.
Binus School Serpong, yang diketahui merupakan asal sekolah anak-anak di dalam video, mengaku masih menyelidiki kasus tersebut. Melalui keterangannya, pihak sekolah akan menindaklanjuti kasus tersebut.
Mereka juga telah memanggil siswa-siswa yang terlibat dalam kasus perundungan, serta akan memberikan sanksi kepada para pelaku perundungan sesuai ketentuan yang berlaku. Pihaknya juga telah merespon bahwa benar adanya jika anak Vincent Rompies turut terlibat di dalamnya.
“Iya (anak Vincent Rompies terlibat),” kata Haris Suhendra, Corporate PR Binus University pada Senin (19/2/2024), dikutip dari Detik.
“Sejauh ini dalam penanganan sekolah dan menjadi prioritas untuk ditindaklanjuti. Kita sudah memanggil yang terlibat dan masih dalam proses. (Sanksi) mengikuti aturan sekolah yang sudah ada,” lanjutnya.
Selain itu, salah satu unggahan di X (sebelumnya di Twitter) mengatakan bahwa korban perundungan harus melalui perawatan di rumah sakit. Pihak berwajib yang menangani kasus ini juga telah mengecek kondisi korban dan mengatakan bahwa terdapat beberapa luka fisik akibat perundungan.
“Betul ada luka, untuk detail lukanya menunggu hasil dari dokter,” kata AKP Alvino Cahyadi, Kasat Reskrim Polres Metro Tangerang Selatan.
Pihak sekolah menuturkan bahwa aksi perundungan yang terekam di video terjadi di luar kawasan sekolah. Namun, Binus School mengatakan bahwa pihaknya tidak akan menoleransi aksi kekerasan dalam bentuk apapun dan akan berpihak pada korban.
“Binus School Serpong tidak akan mentoleransi tindakan kekerasan dalam bentuk apapun. Kami semua bertanggung jawab untuk mencegah kekerasan,” kata Haris. (*)