Suryamedia.id – Viral di media sosial tentang film dokumenter BBC yang membahas tentang skandal Burning Sun. Penggemar K-pop mungkin pernah mendengar skandal besar yang terekspos sekitar tahun 2019 yang lalu. Pasalnya, masalah ini sempat menyeret beberapa nama artis populer, termasuk Seungri Eks BigBang.
Skandal ini bermula ketika seorang pria mengaku telah diserang oleh staf sebuah klub malam megah di Seoul, Korea Selatan, bernama The Burning Sun. Pria tersebut mengungkapkan dia diserang karena mencoba menghentikan seorang pengunjung wanita pada November 2018.
Akibat laporan tersebut, polisi melakukan penyelidikan terhadap klub tersebut, hingga mengarahkan pada sejumlah dugaan seperti penggunaan narkoba, kekerasan, dan pelecehan seksual. Kasus ini pun menjadi naik ke permukaan, dan banyak media yang meliputnya. Apalagi, Seungri merupakan direktur dari klub malam tersebut.
Media korea turut melakukan investigasi
Selama bertahun-tahun, media mencari tahu dan mendapatkan laporan dari terduga korban bahwa staf di klub tersebut membius wanita muda untuk anggota VIP klub. Kang Kyung-Yoon, reporter dari SBS membawakan bukti grup chat KakaoTalk yang berisi percakapan antara pelaku, yakni Seungri, CEO Yoo, staf Kim dan penyanyi Choi.
Diketahui, sejak April 2016, Seungri bersekongkol dengan CEO Yoo untuk menyediakan jasa prostitusi bagi investor asing. Salah satu anggota VIP mengungkapkan dia menerima pesan dari pihak klub bahwa mereka memiliki wanita yang ‘siap’ untuknya.
Bintang K-Pop terlibat
Skandal ini banyak menjadi sorotan, bahkan tak hanya di Korea namun juga di dunia. Salah satunya karena adanya keterlibatan sejumlah artis-artis K-Pop yang terkenal. Seungri didakwa dengan distribusi ilegal pornografi. Selain itu, mantan anggota CNBLUE Lee Jonghyun yang mengaku menonton video-video ilegal tersebut, Yong Jun-hyung dari Highlight dan Choi Jong-hoon dari FT Island juga turut terlibat dalam grup chat, tempat mereka melakukan transaksi video porno.
Grup chat artis K-Pop
Kang Kyung Yoon juga menyelidiki tentang dugaan Seungri melobi investor dengan menawarkan hiburan seksual. Ia menemukan banyak fakta, termasuk grup chat mesum. Dalam grup chat itu terdapat aktivitas bertukar video dan gambar porno sesama anggota grup chat, yang terdiri dari, Jung Joon Young, Yong Junhyung Highlight, Choi Jong Hoon FTISLAND, dan Lee Jong Hyun CNBLUE.
Go Hara turut mengungkap kasus
Dalam film dokumenter tersebut juga menyoroti peran Goo Hara dalam membantu membongkar kasus Burning Sun. Wartawan Kang mengungkap bahwa Go Hara menghubunginya saat ia sedang menyelidiki informasi tersebut.
“Aku masih ingat hari itu, dia (Goo Hara) bilang, ‘Bu wartawan, saya Hara’. Aku masih ingat suaranya, dia mengatakan, ‘Aku ingin sekali membantumu’,” katanya.
Berdasarkan pengakuan Kang, Goo Hara memiliki hubungan dekat dengan Choi Jong-Hoon dan dia memiliki akses ke ponsel ketiga kenalannya tersebut.
Polisi juga turut terlibat
Dalam percakapan dengan wartawan Kang, Goo Hara juga mengungkap keterlibatan pihak polisi dalam kasus. Ia berhasil mendapatkan informasi tentang identitas kepala polisi tersebut.
“Choi Jong Hoon bilang padaku, katanya ‘polisi itu bukan karakter fiksi. Dia adalah polisi bernama Yoon Gyungeun. Dia sebenarnya adalah polisi’,” ujar Kang mengutip ucapan Choi Jong-Hoon. (*)