Pratiwi Noviyanthi Bantah Dugaan Pemerasan

Suryamedia.id – YouTuber Pratiwi Noviyanthi bantah tuduhan pemerasan terhadap korban penyiraman air keras, Agus Salim.

Diketahui, Agus Salim tersebut telah mengembalikan uang donasi Rp 1,5 miliar ke yayasan milik Novi lantaran menggunakan uang donasi bukan untuk keperluan pengobatan. Tak lama setelahnya, kuasa hukum Agus, Farhat Abbas pun melaporkan Novi ke Polda Metro Jaya atas dugaan kasus pemerasan.

Menanggapi hal tersebut, Novi menyatakan uang donasi untuk pengobatan mata Agus Salim tersebut masih utuh dalam rekening yayasan Rumah Peduli Kemanusiaan. Uang tersebut dialihbukukan atas kesepakatan kedua belah pihak usai terjadi kesalahpahaman.

“Untuk uang donasi Mas Agus masih utuh sesuai saat ditransfer, tapi ada yang sudah kepakai Rp 5 juta untuk pengobatan Mas Agus,” kata Novi dalam jumpa pers, dikutip dari Tempo.

Lebih lanjut, ia menjelaskan bahwa manajemen bank juga memiliki prosedur double check saat melakukan pembayaran dalam jumlah besar. Pengecekan tersebut dilakukan untuk memastikan tidak ada unsur paksaan dalam transaksi.

“Berulang kali oleh petugas bank, customer service sampai mungkin manajer turun. Ditanya berulang untuk apa?” ucap Novi.

Baca Juga :   Agus Salim Lapor Kasus Pencemaran Nama Baik, Pratiwi Noviayanthi Sudah Siapkan Bukti

Ia juga mengatakan bahwa kuasa hukum yayasan sudah bicara dengan keluarga Agus, kemudian disepakati bahwa tujuan utama donasi itu digunakan untuk pengobatan dan perawatan Agus lebih dulu hingga sembuh.

“Karena Mas Agus ini wajib untuk mendapatkan penanganan pengobatan terlebih dahulu. Guna untuk melakukan operasi pencangkokan kelopak mata,” lanjutnya lagi.

Sebagai informasi, pengacara Agus, Farhat Abbas sebelumnya menyebut Pratiwi Noviyanthi memeras Agus dengan meminta uang sumbangan atau donasi dikirimkan ke Yayasan Peduli Kemanusiaan milik Novi. Farhat Abbas melaporkan pihak Novi yang diduga mengancam dan memfitnah Agus Salim melalui pesan WhatsApp.

“Kalau hari ini gak dikasih, saya ke dinsos ya mbak, bikin laporan dan akan diviralkan,” ucap Farhat membacakan bunyi pesan tersebut. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *