Suryamedia.id – Sebelumnya ramai pengakuan aktris Mega Aulia yang tidak ingin sinetron lamanya diputar lagi, karena saat itu dirinya belum mengenakan hijab. Masalah ini pun turut menjadi kebimbangan aktris lainnya yang saat ini sudah mencoba menutup aurat, yakni Cut Meyriska dan Shireen Sungkar.
“Aku belum pernah tahu atau berkomentar kalau sinetron lama ku diputar lagi, tapi memang kalau di agama Islam memang itu kan dosa jariah, sebaiknya tidak usah ditayangkan,” kata Cut Meyriska saat datang menjadi bintang tamu di acara talk show sebuah stasiun televisi.
Adapun alasan yang membuatnya bimbang berkaitan dengan kontrak penayangan sinetron tersebut. Seperti yang diungkapkan oleh aktris lainnya Shireen Sungkar, pihak pemain tidak bisa menuntut karena kontrak putus.
“Tapi kalau soal masalah kontrak, memang benar kata Kak Shireen, kita nggak bisa menutut karena sudah ada kontrak putus. Serba salah juga, berharapnya tidak ditayangkan lagi,” jelasnya lagi.
Sebelumnya, Shireen Sungkar juga mendapat pertanyaan tentang salah satu sinetronya yang kembali ditayangkan oleh pihak televisi. Pada sinetron tersebut, istri dari Teuku Wisnu itu juga belum memakai hijab.
Pihaknya menjelaskan bahwa kontrak antara pemain dan sinetron Indonesia sifatnya kontrak putus. Sehingga, dia sebagai pemain tidak ada hak untuk melarang dan tidak mendapat royalty meski ditayangkan kembali.
“Tapi, di Indonesia itu kontraknya putus. Jadi selesai shooting aku gak ada hak untuk ngelarang dan tidak dapat apa-apa lagi, tayang dimanapun, di negara manapun, kapanpun itu di luar kapasitas aku. Mau aku berkenan atau tidak nggak akan izin juga. Qadarullah,” jawab Shireen Sungkar. (*)