Suryamedia.id – Artis Asri Welas ungkap alasan gugat cerai sang suami, Galiech Ridha Rahardja lantaran beda prinsip. Ketidakharmonisan di dalam pernikahannya disebut sudah lama terjadi, bahkan mereka sudah berbeda pandangan selama lima tahun terakhir.
Asri Welas juga menyatakan bahwa keputusan ini berdasarkan pertimbangan matang. Pasalnya, sebelum mengajukan gugatan, keduanya sempat berkonsultasi ke psikolog keluarga, tetapi tidak memberikan solusi.
“Ini keputusan yang sangat berat, tapi yang namanya beda prinsip. Kami sudah menjalani (konsultasi) ke psikolog keluarga. Ada perbedaan prinsip yang mungkin sudah empat sampai lima tahun,” jelas Asri Welas, diberitakan detikHot, Selasa (3/12/2024).
Asri menegaskan bahwa perceraian memang bukan pilihan yang baik, namun hal ini ditempuh setelah ada kesepakatan dan demi kebaikan bersama. Selain itu, ia juga mengaku akan tetap menjaga hubungan baik dengan Galiech ke depannya.
“Jadi, enggak ada yang namanya perceraian baik, cuma harus kami sama-sama ambil karena sudah sama-sama omongin bagaimana baiknya,” kata Asri Welas.
“Enggak yang namanya pecah keluarga, enggak ada. Kami tetap keluarga, cuma bukan suami istri lagi,” lanjutnya lagi. (*)