Suryamedia.id – Baru-baru ini viral di TikTok dan media sosial lainnya tentang permainan ‘Koin Jagat’. Permainan ini disebut memiliki kemiripan dengan Pokemon Go yang sempat ramai beberapa tahun lalu.
Pengguna akan berperan sebagai pencari harta karun, dan berburu koin vitual. Koin-koin tersebut bisa berada di mana saja di dunia nyata, mulai dari trotoar, jalan umum, dan tempat-tempat tak terduga lainnya.
Berikut ini kami rangkum tentang permainan ‘Koin Jagat’ yang viral di media sosial.
Apa Itu permainan ‘Koin Jagat’?
‘Koin Jagat’ merupakan permainan berupa aplikasi di smartphone bernama ‘Jagat’. Pemain mendapatkan misi untuk mengumpulkan koin virtual yang disebar di sejumlah tempat sesuai dengan lokasi dunia nyata atau real world.
Menurut keterangan di Google PlayStore, permainan ini memungkinkan Anda berinteraksi dengan orang-orang terdekat. Pengguna bisa memainkan game ini di mana saja dengan koneksi real-time, serta fitur keamanan.
“Jagat adalah aplikasi sosial yang bikin kamu selalu dekat dengan keluarga dan sahabat. Dengan koneksi real-time dan fitur keamanan yang keren, kamu bisa tenang kapanpun dan di mana pun. Jagat bikin komunikasi dan ikatan dengan orang-orang terdekat makin erat,” tulis keterangan tersebut.
Pemain akan memburu tiga jenis koin, yakni emas, perak, dan perunggu yang bernilai hadiah. Hadiahnya pun bervariasi, mulai Rp 300.000 untuk koin perunggu hingga Rp 100 juta untuk koin emas. Pemain juga perlu mengunggah bukti melalui aplikasi dan mendapatkan hadiah uang.
Nantinya, pemain akan mendapatkan petunjuk mengenai lokasi koin, sehingga pemain bisa menjemput koin tersebut untuk mendapatkan hadiah. Aplikasi tidak akan menyembunyikan koin di dalam tanah, serta di tempat-tempat berbahaya dan dilarang untuk dimasuki.
Bagaimana cara mengikuti permaianan ‘Koin Jagat’?
Berdasarkan unggahan Instagram akun resmi ‘Jagat’, @Jagatapp_id, berikut langkah-langkah berburu koin di aplikasi ‘Jagat’;
Unduh aplikasi Jagat di Play Store atau App Store;
Aktifkan treasure map di pojok kanan atas aplikasi;
Amati peta dan pilih koin target;
Cari koin sesuai lokasi yang ditampilkan;
Setelah menemukan koin, masukkan nomor seri dan kode unik di belakang koin untuk menukarkan hadiah;
Tidak boleh membagikan kode penukaran kepada siapa pun sebelum menukarkan koin.
(*)