Meta Akan Segera Luncurkan Versi Web Threads

Suryamedia.id – Meta akan luncurkan versi web untuk platform Treads. Peluncuran versi terbaru ini dilakukan untuk mendukung kepentingan pengguna lainnya untuk berbisnis, seperti merek dagang, akun perusahaan, pengiklan, bahkan jurnalis.

Meta memang belum memberikan tanggal pastinya, namun kepala Instagram Adam Mosseri mengatakan bahwa hal tersebut akan segera terjadi. Dilansir dari Reuters, peluncuran tersebut mungkin akan terlaksana dalam beberapa minggu ke depan.

“Kami akan lebih dekat (dengan versi) web…” tulis Mosseri dalam sebuah postingan di beberapa waktu lalu.

Threads merupakan platform media sosial berbasis teks milik Meta. Aplikasi tersebut resmi diluncurkan di toko aplikasi dan tersedia dalam versi Android dan iOS. Sejak peluncurannya pada 5 Juli 2023 kemarin, Threads berhasil menarik 100 juta pengguna hanya dalam lima hari.

Namun, tren tersebut mengalami penurunan hingga pengguna aktif harian di aplikasi Android turun menjadi 10,3 juta per 10 Agustus 2023, berdasarkan analisis Sameweb. Untuk mempertahankan eksistensinya, perusahaan bekerja lebih cepat untuk meluncurkan fitur-fitur baru Threads. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *