Fenomena Angin Kencang di Bandung, Tornado atau Puting Beliung?

Suryamedia.id – Baru-baru ini, masyarakat Bandung Provinsi Jawa Barat mengalami fanomena angin kencang pada Rabu (21/2/2024) kemarin. Angin kencang tersebut melanda daerah Rancaekek, Bandung dan berdampak pada kerusakan bangunan di sekitar.

Fenomena tersebut lantas menjadi viral di media sosial. Banyak orang menganggap bahwa angin kencang tersebut merupakan tornado yang pertama kali terjadi di Indonesia. Lewat video yang direkam dan tersebar di internet, netizen turut mempertanyakan apakah angin kencang tersebut merupakan angin puting beliung atau tornado?

Perbedaan puting beliung dan tornado

Dilansir dari CNN Indonesia, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), puting beliung dan tornado memiliki beberapa kesamaan secara visual. Puting beliung merupakan fenomena angin kencang yang berputar menyerupai belalai. Angin ini dapat menimbulkan kerusakan di sekitar lokasi kejadian.

“Puting beliung secara visual merupakan fenomena angin kencang yang bentuknya berputar kencang menyerupai belalai dan biasanya dapat menimbulkan kerusakan di sekitar lokasi kejadian,” jelasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *