Puncak Kemacetan Pantura Pati-Rembang, Mengganggu Aktivitas Masyarakat

“Jalan Pantura mulai dari lingkar Pati-Juwana-Batangan -Kaliori Rembang macet total lur. akibat jalan rusak, perbaikan jembatan Juwana. hati-hati yang mau lewat jalan tersebut,” tulis Suriyanto dalam status WA-nya, Kamis (2/3/2023).

Saat dihubungi, Politisi dari Partai Demokrat itu membenarkan jika kemacetan jalan menghambat aktivitasnya. Menurutnya, kemacetan makin buruk akibat jembatan Juwana yang tak kunjung selesai perbaikannya.

“Jalan Pantura adalah sangat vital seabagai transportasi karena menyangkut hajat hidup orang banyak hal ini harus disikapi betul-betul salah satunya dg perbaikan jembatan yang lama terbengkalai,” ujar Suriyanto.

Selain pengguna kendaran pribadi, kemacetan juga merugikan masyarakat yang menggunakan kendaraan bus antar kota.

Salah satunya Shofiana, Warga Desa Sundoluhur, Kecamatan Kayen yang sehari-hari bekerja di Rembang terpaksa tidak bisa masuk kerja lantaran bus yang ditumpanginya macet di Jalan Wedarijaksa-Juwana hingga siang.

Baca Juga :   Dispertan Pati Lakukan Pemeriksaan Hewan Kurban di 32 TPH

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *